30.5 C
Tangerang Selatan
Rabu, September 11, 2024
spot_img

Ratusan Orang Vaksin di Polresta Bandara Soekarno-Hatta

Rekomendasi

RADARTANGSEL – Ratusan orang yang terdiri dari pria dan wanita, kembali melakukan vaksinasi Covid-19 di Gerai Vaksinasi Merdeka Polresta Bandara Soekarno-Hatta, Jumat (20/8).

Kapolresta Bandara Soetta, Kombes Pol Edwin Hatorangan Hariandja menyatakan, pada hari ini 267 orang telah divaksin. Menurutnya, kegiatan bertujuan untuk segera mewujudkan herd immunity masyarakat.

Edwin mengungkapkan, vaksinasi gratis tersebut merupakan wujud implementasi dari arahan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, yakni vaksinasi 1 juta orang per hari.

“Sejak didirikan Gerai Vaksinasi Merdeka di Polresta Bandara Soetta sampai hari ini sebanyak 12. 391 orang yang sudah divaksin,” terang Edwin, saat memantau prokes di lokasi kegiatan vaksinasi.

Lebih jauh, Edwin kembali berpesan kepada seluruh elemen masyarakat agar senantiasa disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan di lingkungan masing-masing, kendati telah divaksin maupun sebaliknya.

“Indonesia tangguh, Indonesia tumbuh. Kamtibmas kondusif, masyarakat sehat, ekonomi bangkit. Pakai masker harga mati, tidak pakai masker bisa mati,” tegas Edwin.

Sementara, salah satu warga yang mengikuti vaksinasi gratis tersebut menyampaikan apresiasi. Menurutnya, hal itu sangat bermanfaat untuk kesehatan masyarakat.

“Terima kasih atas pelayanan yang baik dari Gerai Vaksinasi Merdeka Polresta Bandara Soetta. Semoga Polri semakin jaya dan semakin dicintai masyarakat,” tutupnya. (BD).

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terkini

escort bayan sakarya Eskişehir escort bayan